Recent Posts

Mendownload Sertifikat Vaksin yang Tidak Diterima Via SMS

Download Sertifikat Vaksin 
yang Tidak Diterima Via SMS

Pandemi Covid-19 membuat kita berusaha dengan berbagai cara untuk menghindarinya. Dari mulai memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, memakan makanan bergizi, olah raga, istirahat yang cukup. mengonsumsi obat-obatan atau multivitamin dan mengikuti vaksin serta cara-cara lainnya agar kita terhindar dari virus tersebut.

Belum lagi dampak lain yang kita alami yang disebabkan oleh pandemi tersebut seperti larangan berkumpul, pembatasan kegiatan sosial, pembatasan sekolah tatap muka, pembatasan keramaian seperti pasar, mall, konser dan lain-lain. 

Pembatasan tersebut membuat kita semakin terkekang dalam menjalani kehidupan yang sudah sangat sulit sekarang ini. Namun baru-baru ini, pembatasan sudah mulai dilonggarkan dengan syarat dan ketentuan memenuhi protokol kesehatan. Selain itu, syarat administrasi seperti telah mengikuti vaksin. Adapun bukti telah mengikuti vaksin adalah berupa sertifikat vaksin yang diterbitkan oleh pemerintah dengan melibatkan berbagai pihak.

Sertifikat vaksin tersebut bisa didapatkan ketika kita sudah mengikuti vaksin dan memberikan nomor HP yang bisa menerima SMS link untuk mendownload sertifikat vaksin tersebut.

Namun, bagaimana kalau link yang ditunggu-tunggu masih belum datang??? ada kemungkinan kita keliru dalam memberikan nomor HP atau nomor HP yang kita berikan sudah tidak aktif lagi. Lantas, bagaimana kalau semua data tersebut sudah benar, namun SMS dari 1199 tidak kunjung datang. pasti bingung kan bagaimana caranya mendapatkan sertifikat tersebut.

Berikut salah satu cara mendapatkan sertifikat vaksin yang tidak diterima via SMS.

1. Buka https://www.pedulilindungi.id/ maka akan muncul tampilan seperti ini 

2. Silakan anda klik pada teks berwarna orange "sudah melakukan vaksinasi Covid 19? Cek sertifikat di sini"

3. Anda akan diberikan menu masuk dan daftar seperti ini 

4. Jika anda belum pernah daftar, maka pilih daftar yang berada pada sisi kanan bawah

5. Klik pada Nomor Telepon >> Masukan Nama Lengkap >> Nomor Telpon (yang bisa menerima SMS) >> centang kotak "saya menerima segala isi syarat penggunaan dan kebijakan >> Centang kotak "Saya Bukan Robot" >> Klik Daftar

6. Jika ada pesan nomor sudah terdaftar, maka nanti langsung masuk dengan nomor tersebut, namun jika pendaftaran berhasil, berarti nomor yang Anda daftarkan belum pernah digunakan.

7. Gunakan menu masuk untuk masuk ke menu unduh sertifikat menggunakan nomor HP yang telah didaftarkan 


  8. Masukan nomor HP dan centang kotak "Saya bukan robot" dan tunggu nomor OTP masuk di SMS. jika nomor OTP sudah masuk, maka ketikan pada kolom yang tersedia seperti ini 
9. Anda akan masuk pada jendela seperti ini 
10. Masukan nama lengkap anda >> NIK atau Nomor Induk Kependudukan waktu mendaftar vaksin >> tanggal lahir dengan format hh/bb/tttt >> tanggal vaksin (bisa dilihat di kartu vaksin) >> jenis vaksin (bisa dilihat di kartu vaksin) >> centang kotak "Saya bukan robot" dan klik periksa.

11. Maka akan tampil format sertifikat seperti ini. 

12. Klik sertifikat yang diinginkan dan tunggu sampai muncul semua gambar dan silakan download 
Maka secara otomatis sertifikat akan terunduh dan tersimpan di gawai anda berupa file jpeg.

Demikian cara mendownload sertifikat yang tidak bisa didownload karena tidak menerima SMS dari 1199. Semoga artikel ini bermanfaat bagi kawan-kawan yang mencari cara mendownload sertifikat vaksin covid-19.

Posting Komentar

0 Komentar